Tuesday, October 17, 2006

Lagi, Ceking Dipasangi Seng

http://www.balipost.co.id/balipostcetak/2006/10/17/b14.htm


Gianyar (Bali Post) -
Karena hanya sebagai objek penderita, lagi-lagi salah satu petani di Ceking berang. Ceking sangat terkenal karena pemandangan sawahnya yang berundak-undak. Petani itu, seperti protes dulu, memasang seng sehingga wisatawan yang ada di seberang barat menjadi silau.

Dari pantauan Senin (16/10) kemarin, tampak deretan enam lembar seng dipasang oleh warga Banjar Tangkup, Kedisan, Wayan Klas. Selain itu, dua rancangan tempat pemasangan seng juga sudah nampak di lahan persawahan terasering ini dengan luas sekitar 10 are.

Sawah Klas berada di sebelah selatan empat petani dari Banjar Kebon, Kedisan yang dahulunya juga sempat melakukan protes serupa. Bedanya, empat warga itu yakni Punia, Kantun, Misi, dan Payu telah mendapatkan retribusi dari Tim Penataan Objek Wisata Ceking, Tegallalang.

Camat Tegallalang, Ketut Suweta, membenarkan adanya aksi protes tersebut. Camat telah mempertemukan kedua pejabat dari Desa Kedisan dan Desa Tegallalang. Selain itu, Tim Penataan Objek Wisata Ceking dan pihak tramtib juga dilibatkan dalam membahas permasalahan tersebut.

Lebih lanjut dijelaskan protes yang dilakukan oleh warga tersebut akan diteruskan ke Pemkab Gianyar. Pasalnya, Tim Penataan Objek Ceking mengatakan kesulitan untuk memberikan kontribusi kepada warga tersebut. Menurut Made Sudana, salah seorang anggota tim, dengan kondisi pariwisata yang terpuruk ini, pihaknya tidak bisa memberikan kontribusi lebih lagi. Namun, dalam hal ini bukan berarti pihaknya tidak setuju untuk membantu warga Tangkup.

Pihak tim memberikan solusi untuk memotong retribusi parkir beserta pedagang acung yang ada di kawasan objek wisata Ceking. Jika diambil dari pedagang (artshop) yang ada, sudah tidak mungkin. Para pemilik artshop dikenakan retribusi Rp 250 ribu per bulan guna diberikan kepada empat warga dari Kebon. Suweta berharap permasalahan ini cepat dicarikan solusinya. (dar)

0 Comments:

Post a Comment

<< Home